Dengan berbekal rasa duka karena sakitnya orang tua, saya pada tanggal 3 Januari 2009 yang lalu melakukan perjalanan dengan kereta api pergi menuju kota banyuwangi yang terletak di ujung timur pulau Jawa.
Perjalanan seorang diri ini diawal kedatangan di Banyuwangi, yang cukup terasakan adalah perasaan kesepian tanpa anak istri yang menemani dan karena banyaknya teman sepermainan yang telah menghilang meninggalkan kotaku tercinta ini untuk alasan yang mungkin sama, yakni mencari kehidupan yang lebih baik di tempat lain.
Pada kesempatan itu kucoba mengontak melalui SMS ke beberapa pengurus HMPC Banyuwangi yg pernah aku catat, namun langkah itu belum bersambut. Tak seperti pada bulan April 2008 yang lalu saat saya berada diBanyuwangi, saya masih bisa dapat balasan SMS dari bro Gigih.
Kucoba mengirim SMS ke Bro Arul Camat di Jakarta yang menanyakan update contak pengurus Banyuwangi, dan syukur alhamdulillah saya mendapatkan jawaban dengan kontak bro Anggi. Kontak bersambut dengan pengurus Chapter banyuwang saat saya sedang berada di kota Genteng pada hari sabtu malam tanggal 10 Januari ‘09. Kota Genteng ini berjarak sekitar 45 Km dari Kota Banyuwangi sebagai ibukota kabupaten.
Hati ini terasa bahagia dan bangga mendapat sambutan yg baik dari anggota yang berada dalam keluarga HMPCI
Alhasil saya sempat ikutan kopdar di Genteng dan kota Banyuwangi, di bawah ini beberapa hasil jepretan foto bersama anggota Genteng
Akhir kata saya ucapkan terima kasih atas ke Brotherhood an dari chapter Banyuwangi yang telah menerima dan menjamu saya dengan baik.
Salam
Sido3L DPK062
Gigih, Ketchapt HMPC Genteng
Jumat, 23 Januari 2009
CATATAN PENDEK DARI SOWAN KE CHAPTER BANYUWANGI
Diposting oleh Rachmad sadeli di 02.44
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar